Jumat, 30 Juni 2023

Smart Door Lock Samsung Tidak Berfungsi, Begini Pertolongan Pertamanya


Sahabat Lumba, perangkat smart door lock Samsung menjadi cukup populer di masyarakat karena perangkat ini menawarkan fitur fitur yang tidak dapat dijumpai pada kunci pintu konvensional seperti penguncian secara otomatis, pilihan kredensial yang lebih banyak tidak terbatas pada kunci, serta dapat dipantau dan dikendalikan dengan menggunakan aplikasi yang terpasang di dalam gawai. Dengan ini, memasang smart door lock Samsung adalah salah satu investasi terbaik untuk meningkatkan keamanan rumah Sahabat Lumba.

Ada beberapa pilihan produk smart lock di pasaran yang Sahabat Lumba bisa pilih. Berbagai model smart lock dari berbagai jenama tersedia. Salah satu jenama smart door lock adalah Samsung.

Smart door lock Samsung digolongkan sebagai barang elektronik. Walaupun smart door lock Samsung didesain agar mampu bekerja dalam waktu lama, tetap saja terdapat potensi Smart Lock Samsung Tidak Berfungsi. Apabila sampai terjadi tentu akan menghambat aktivitas Sahabat Lumba karena rumah tidak dapat dimasuki.

Namun, Sahabat Lumba tidak perlu khawatir apabila smart door lock Samsung tidak dapat berfungsi. Yuk simak langkah langkah yang Sahabat Lumba dapat lakukan.

1. Gunakan kunci manual

Ketika membeli smart door lock Samsung, kunci fisik sudah disertakan di dalam kardus pembelian. Kunci ini diperuntukkan sebagai langkah antisipasi untuk membuka perangkat smart door lock dalam keadaan darurat.

Sahabat Lumba dapat membuka pintu dengan mudah menggunakan kunci manual meskipun smart door lock Samsung sedang error. Jadi, langkah ini adalah langkah pertama ketika smart door lock Samsung milik Sahabat Lumba tidak dapat menyala.

2. Cek kondisi baterai

Setelah sukses membuka pintu menggunakan kunci manual, Sahabat Lumba wajib memeriksa kondisi baterai pada smart door lock Samsung. Apabila diketahui penyebabnya karena kehabisan baterai maka Sahabat Lumba dapat mengganti baterainya dengan baterai 9 volt yang ciri cirinya berbentuk kotak dengan dua tonjolan pada bagian atas dan bagian bawah yang datar.

Namun, jika baterainya ditemukan dalam kondisi sudah bocor, Sahabat Lumba harus menghubungi teknisi karena kondisi seperti ini membutuhkan penanganan khusus.

3. Coba reset smart door lock

Perangkat smart door lock Samsung dalam keadaan menyala tapi tidak dapat berfungsi dengan normal, misalnya kunci tidak dapat membuka padahal sudah memasukkan PIN/sidik jari/kredensial lainnya yang benar, perlu dilakukan reset ulang. Maksud dari langkah ini adalah mengembalikan perangkat dalam setelan pabrik.

Untuk mereset smart door lock Samsung, caranya sebagai berikut. Pertama, bukalah cover penutup baterai. Kemudian cari tombol register di dekat baterai dan tekan selama 5 detik. Lalu tekan tombol angka berikut ini 4560852580 secara berturut turut dan tekan bintang. Perangkat smart door lock Samsung sudah kembali ke setelan pabrik.

4. Memanggil teknisi

Apabila cara cara sebelumnya tidak berhasil membuat smart lock Samsung kembali normal, sebaiknya Sahabat Lumba dapat menghubungi teknisi yang memang bisa melakukan reparasi, untuk dilakukan pengecekan dan perbaikan pada perangkat smart door lock Samsung.

Lumbatech menyediakan teknisi yang mampu melakukan reparasi pada perangkat smart door lock Samsung. dilakukan pengecekan serta perbaikan pada perangkat smart lock Samsung milik Sahabat Lumba. Didukung oleh teknisi dengan pengalaman lebih dari 10 tahun yang mampu memperbaiki smart door lock Samsung secara maksimal. Setiap smart door lock Samsung yang diperbaiki akan dipulihkan kondisinya agar dapat digunakan kembali secara normal.

Bagi Lumbatech, memberikan pelayanan after sales yang optimal dan prima adalah komitmen yang selalu dipegang teguh. Sudah ratusan individu, perusahaan, serta lembaga negara telah menggunakan layanan Lumbatech.

Apabila smart door lock Samsung milik Sahabat Lumba bermasalah, silakan menghubungi marketing di nomor 0811880901 atau 0811881901 untuk mereservasi layanan reparasi Lumbatech.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar