Jumat, 12 Agustus 2022

Sambut Platform Suprema BioStar 2, Layanan BioStar 1 Resmi ditutup oleh Suprema

Hi Sahabat Lumba,

Tahukah kamu bahwa sejak tanggal 1 Juli 2021 pukul 00.01 waktu Korea, Suprema secara resmi menghentikan layanan produk untuk BioStar 1.

Meskipun demikian, Suprema masih mempersilahkan para pengguna Suprema yang masih ingin menggunakan BioStar 1. Pengguna masih tetap bisa menggunakannya selama yang dia inginkan. Namun, ada konsekuensi yang harus diterima yaitu ketiadaan layanan dukungan bagi produk perangkat lunak Suprema BioStar 1. Misalnya, layanan untuk semua pertanyaan umum tentang BioStar 1 serta masalah teknis dijadwalkan akan dihentikan pada 1 Juli 2021.

Namun, Sahabat Lumba tidak perlu merasa cemas dan khawatir sebab Suprema telah meluncurkan sebuah produk pengganti dari BioStar 1. Produk tersebut ialah Suprema BioStar 2.

Suprema BioStar 2 adalah perangkat lunak dengan fungsi sebagai platform keamanan berbasis web, terbuka, dan terintegrasi yang menyediakan fungsionalitas secara komprehensif untuk kontrol akses, manajemen waktu dan kehadiran, manajemen pengunjung, dan pemeliharaan log video. Suprema BioStar 2 mengenkripsi semua data pribadi yang tersedia dan mendukung SDK dan API web untuk mengintegrasikan Suprema BioStar 2 dengan perangkat lunak pihak ketiga. 

Selain itu, pengguna dapat mengontrol platform Suprema BioStar 2 dari jarak jauh dengan aplikasi seluler untuk BioStar 2 dan mengelola kartu akses seluler yang dapat Anda gunakan untuk mengakses sebuah tempat.

Suprema BioStar 2 dibuat dengan perubahan konseptual mendasar untuk mengatasi keterbatasan keterbatasan sistematis pada Suprema BioStar 1. Selain itu untuk memberikan kinerja yang konsisten. Jadi, sangatlah penting untuk mengetahui perubahan dan perbedaan secara tepat serta merancang sistem yang dapat memanfaatkan setiap fitur secara maksimal.

Dengan Suprema BioStar 1, ada perbedaan fungsional sesuai dengan mode langsung atau mode server. Untuk menggunakan pembaruan log waktu nyata dan koneksi ulang perangkat otomatis, perlu menggunakan mode server, bukan mode langsung. Jadi, pengguna pemula sering kali dibuat bingung dengan mode koneksi dan bisa jadi berpeluang untuk melakukan kesalahan.

Dengan Suprema BioStar 2, tidak ada perbedaan secara fungsional antara mode server dan mode langsung, dan yang ada hanya perbedaan arah. Pengguna bisa memilih koneksi perangkat antara Device to Server dan Server to Device. Jadi, pengguna dapat membuat perangkat untuk menemukan server dan mencoba membuat sambungan, atau dapat mencari dan membuat sambungan perangkat dari server. Mode defaultnya adalah Server to Device.

Dengan BioStar 1, perangkat master dan slave memegang data pengguna dan membuat keputusan untuk autentikasi. Struktur ini diketahui menyebabkan pembaruan data pengguna dan kecepatan transfer antar perangkat yang terhubung melalui komunikasi serial RS485 menjadi lambat. Sehingga, pengguna seringkali harus menunggu lama untuk mentransfer sejumlah besar data pengguna ke semua perangkat yang terhubung.

Untuk mengatasi ketidaknyamanan ini sekaligus memberikan kinerja cepat yang lebih konsisten, BioStar 2 dirancang untuk menggunakan perangkat slave sebagai dummy reader saja, yang berarti perangkat slave tidak memiliki data pengguna dan bertugas melakukan pencocokan, tetapi hanya untuk mengirim data kredensial input ke masternya. perangkat. Dengan perubahan ini, satu perangkat master dapat mendukung hingga 31 perangkat slave, dan dapat digunakan dengan hingga delapan perangkat sidik jari.

Begitulah sebagian perbedaan antara Suprema BioStar 1 dengan BioStar 2. Masih banyak perbedaan yang bisa Sahabat Lumba baca di situs resmi Suprema.

Lumbatech meyakini bahwa banyak Sahabat Lumba telah memiliki kesadaran akan pentingnya. merawat produk akses kontrol. Mengingat pentingnya sebuah perangkat yang mampu mengatur akses masuk dan keluar pada sebuah tempat.

Oleh karena itu, Lumbatech menyediakan dukungan berbagai tipe akses kontrol dengan kualitas terbaik di pasaran, sehingga Sahabat Lumba memiliki perangkat akses kontrol yang tidak hanya sangat bagus tapi juga reliable dan robust dalam penggunaan sehari hari.

Sahabat Lumba yang ingin membeli dan memasang Suprema BioStar 2 pasti sudah tidak bingung lagi untuk memilih partner yang tepat untuk Sahabat Lumba. Lumbatech sebagai authorised dealer untuk produk produk Suprema siap membantu untuk pemasangan perangkat lunak Suprema BioStar 2. Bukan hanya itu saja, Lumbatech juga menyediakan layanan pendukung purna jual yang dilakukan oleh teknisi berpengalaman lebih dari 10 tahun.

Sumber: Lumbatech.com

Minggu, 07 Agustus 2022

Perangkat Sistem Keamanan yang Ideal untuk Rumah Anda


Sahabat Lumba terutama yang berdomisili di kota besar pasti sudah mengetahui bahwa masalah keamanan merupakan sebuah tantangan tersendiri. Berbagai potensi ancaman keamanan khususnya keamanan rumah mengintai para Sahabat Lumba yang menjadi pemilik rumah.

Kejahatan seperti pencurian, pembobolan rumah tinggal selalu mengintai Sahabat Lumba dan dapat terjadi kapan saja dan oleh siapa saja.

Terlebih lagi jika isi di dalam rumah tersebut merupakan barang barang berharga atau barang dengan tingkat sensitivitas tinggi. Apabila Sahabat Lumba tidak melakukan tindakan tindakan preventif untuk mencegah barang-barang tersebut dicuri maka akan sangat merugikan secara materiil dan immateriil bagi pemilik barang tersebut. Selain itu juga, beberapa jenis barang akan menimbulkan permasalahan sekaligus kerugian bagi khalayak umum apabila jatuh dan berada di tangan yang salah. Bukankah itu hal yang mengerikan ya?

Oleh karena itu, Sahabat Lumba membutuhkan sebuah solusi tepat untuk menjawab permasalahan permasalahan  tersebut, yaitu dengan cara memasang perangkat security system yang tepat. Memasang security system memang menjadi cara terefektif untuk meningkatkan keamanan rumah Sahabat Lumba. Security system dapat mengawasi dan melindungi property anda selama 24 jam dalam 7 hari nonstop sebuah hal yang tidak dapat dilakukan oleh manusia. 

Jenis perangkat security system yang banyak dipakai untuk rumah adalah CCTV dan smart lock.

CCTV atau closed circuit television adalah perangkat paling dikenal bahkan oleh orang awam sekalipun. Mengapa tidak. Selain karena tersebar di banyak tempat, CCTV adalah istilah yang sering disebut oleh penyiar berita ketika membawakan berita, utamanya berita-berita kriminal.

Perangkat CCTV ini banyak dipasang di berbagai tempat yang strategis. Sebagai contohnya, Sahabat Lumba dapat menemui CCTV yang tersebar di dalam stasiun kereta api, bandar udara, halte bis, gedung perkantoran, pabrik, dan lain sebagainya. Tidak hanya itu juga. CCTV juga mulai dipasang di dalam kendaraan umum seperti bus dan kereta api dengan tujuan mengawasi keadaan penumpang.

CCTV bekerja dengan memantau serta merekam keadaan di suatu tempat, dari sudut yang strategis. Kemudian hasil tangkapannya disampaikan lewat layar monitor melalui jaringan kabel serta rekaman dapat disimpan di dalam sebuah hard disk untuk bisa digunakan  jika memang dibutuhkan sewaktu-waktu.

Beberapa merk CCTV di Indonesia yang bisa Sahabat Lumba tantara temukan antara lain: Samsung Wisenet, Dahua, HikVision, dan Ezviz. Anda dapat membeli produk CCTV dari merk-merk tersebut sesuai dengan kebutuhan dan budget yang dimiliki Sahabat Lumba

Selain CCTV, ada juga smart lock. Perangkat yang satu ini gaungnya kurang begitu terdengar di telinga masyarakat. Namun, sebenarnya perangkat ini sudah dipasang di banyak tempat terutama di gedung-gedung perkantoran.

Fungsi smart lock sebenarnya sama dengan kunci konvensional. Namun, smart lock memungkinkan Sahabat Lumba untuk mengunci menggunakan sidik jari, kode PIN, dan juga kartu. Bahkan beberapa model terbaru menawarkan fitur yang lebih canggih yaitu mengunci dari jarak yang sangat jauh dengan memakai aplikasi mobile.

Di Indonesia ada beberapa merk yang bisa Sahabat Lumba pilih seperti Danalock, Samsung Smartlock, Epic, KeyWe, Suprema.

Sahabat Lumba tidak perlu bingung mencari tempat untuk mendapatkan CCTV dan smart lock. Lumbatech adalah satu tempat untuk bisa mendapatkan perangkat security system.

Lumbatech sudah berpengalaman menjadi distributor dan supplier produk security system dari brand-brand ternama dan sudah terdaftar resmi. Lumbatech juga telah memasang security system di berbagai tempat mulai dari rumah, apartemen, kantor, pabrik, dan lain sebagainya.

Bagi Sahabat Lumba yang memerlukan Informasi produk maupun jasa kami (harga produk, instalasi, dan produk keamanan lainnya) baik CCTV, Sistem Akses kontrol, maupun alarm sistem.

Konsultasikan lebih lanjut dengan mneghubungi tim Lumbatech | WA : 0811150901 / 0811880901.