Selasa, 27 Juli 2021

Fungsi dan Tipe Dropbolt


 

Dropbolt merupakan salah satu jenis kunci elektrik. Kunci elektrik ini digunakan untuk membuka atau mengunci pintu dan dikendalikan secara elektronik oleh controller. Dropbolt memungkinkan pintu bergerak 2 arah sehingga banyak digunakan di pintu entrance utama. Dropbolt terdiri dari dua bagian yaitu lock dan strike plate. Pada lock ini mekanik dan slot berada. Sedangkan pada strike plate terdapat lubang pasangan dari bolt serta terdapat sensor magnet yang berfungsi untuk penanda apakah lock sedang tertutup atau sedang terbuka.

Dropbolt ini terdapat dua macam yaitu sebagai berikut :

Fail Safe Electric Bolt

Fail Safe Electric Bolt ini adalah tipe dropbolt yang ketika daya listrik mati maka pintu akan otomatis terbuka. Jadi ketika ada keadaan darurat seperti kebakaran atau listrik padam kita akan lebih mudah untuk keluar menyelamatkan diri.

Fail Secure Electric Bolt

Fail Secure Electric Bolt adalah tipe dropbolt yang ketika daya listrik mati maka pintu akan tetap terkunci. Tipe dropbolt ini biasanya digunakan di ruang penyimpanan barang-barang berharga. Jadi ketika suatu saat listrik padam atau pun ada pencuri yang sengaja memadamkan listrik, maka barang berharga kita di dalam ruangan tersebut akan tetap aman.

Nah, gimana sudah tahu kan macam-macam dropbolt. Pilihlah tipe dropbolt yang sesuai dengan kebutuhan mu. Jika kamu bingung ingin memilih yang mana, kamu bisa konsultasikan dengan Lumbatech. Lumbatech menjual dropbolt berkualitas yang awet dan tidak mudah rusak. 

PPKM Level 4 Resmi Diperpanjang

 


Presiden Joko Widodo mengumumamkan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 akan diperpanjang hingga tanggal 2 Agustus 2021. Selain PPKM Level 4, beberapa daerah juga diberlakukan PPKM Level 3.

Pada PPKM level 4 ini, pemerintah memberikan beberapa kelonggaran untuk sejumlah usaha, termasuk pedagang kecil.

Dalam aturan PPKM Level 4, usaha-usaha kecil seperti pedagang kaki lima diizinkan untuk tetap buka namun dengan protokol kesehatan yang ketat dan hanya sampai jam tertentu.

Pedagang makanan seperti warung dan pedagang kaki lima makanan diizinkan buka sampai pukul 20.00. Kemudian pedagang di luar makanan seperti kelontong, agen, binatu, pangkas rambut, cuci mobil, vocher pulsa, asongan, dan sebagainya diizinkan buka sampai pukul 21.00.

Untuk pedagang makanan, pemerintah membolehkan untuk makan di tempat, namun waktunya dibatasi hanya sampai maksimal 20 menit saja. Selain itu, 

Selama PPKM Level 4 berlaku, pasar sembako yang menjual sembako sehari-hari juga diperbolehkan buka seperti biasa dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Pasar rakyat yang menjual selain kebutuhan pokok bisa buka dengan kapasitas maksimum 50 persen sampai 15.00 waktu setempat. Pengaturan lebih lanjut akan diatur oleh Pemda.

Kegiatan pada pusat perbelanjaan/mal/pusat perdagangan ditutup sementara kecuali akses untuk restoran, supermarket, dan pasar swalayan dapat diperbolehkan dengan memperhatikan ketentuan.

Selain itu, pemerintah masih melarang operasional pusat perbelanjaan atau mal. Namun, pemerintah memperbolehkan akses untuk pembelian delivery atau take away di restoran serta supermarket yang melayani hal kritikal.

Dalam Inmendagri pun telah dijelaskan bahwa aturan PPKM Level 4 adalah pemberlakukan pembatasan kegiatan di Jawa dan Bali dan disesuaikan dengan kriteria level situasi pandemi berdasarkan hasil assesment atau penilaian.

Hal ini berarti daerah dengan aturan PPKM Level 3 memiliki beberapa kelonggaran dibandingkan aturan PPKM Level 4.

Itulah beberapa peraturan yang berlaku selama PPKM Level 4 ini. Tetap disiplin dan patuhi protokol Kesehatan ya.

Lumbatech masih melayani pemasangan dan service digital door lock atau pun cctv. Jadi buat kamu yang ingin memasang cctv atau pun digital door lock bisa langsung menghubungi kita.


Senin, 26 Juli 2021

Apa itu EM Lock?


 

EM Lock atau kunci elektromagnetik adalah alat pengunci pintu otomatis yang terdiri dari elektromagnet dan plat dinamo. Prinsip kunci magnetik digital adalah penggunaan elektromagnetis untuk mengunci pintu ketika ia memiliki energi. Elektromagnet akan menyebabkan pelat angker menarik elektromagnet sehingga menciptakan tindakan penguncian. Karena wilayah elektromagnet yang relatif besar, gaya yang ditimbulkan oleh fluks magnetik cukup kuat untuk menjaga pintu terkunci bahkan di bawah kondisi ekstrim.

Ukuran EM Lock

Kunci magnetik memiliki pelat logam dikelilingi oleh kumparan kawat yang dapat magnet. Kunci elektromagnetik dengan ukuran standar biasanya digunakan sebagai kunci pintu gerbang (pagar). Jumlah kumparan menentukan kekuatan penguncian yaitu:

·        Ukuran Micro      : Memiliki kekuatan 300 lbf (1.300 N)

·        Ukuran Mini        : 600 lbf (2.700 N)

·        Ukuran Midi        : 800 lbf (3.600 N)

·        Ukuran Standar  : 1.200 lbf (5.300 N)

 

Jenis-Jenis Em Lock

Untuk tujuan keamanan, sebuah kunci pintu elektronik umumnya dirancang untuk beroperasi dalam mode :

1. Fail safe magnetic locks

Pada jenis kunci elektronik ini, pengunci akan terlepas saat aliran listrik terputus sehingga tepat digunakan untuk melindungi manusia yang berada didalam properti ketika terjadi keadaan darurat atau bencana.

 

2. Fail secure magnetic locks

Tipe kunci otomatis ini kunci akan tetap tertutup walaupun terjadi pemadaman listrik. Untuk anda yang ingin melindungi properti ini adalah jenis kunci pintu digital terbaik.

Kunci elektromagnetik biasanya digunakan dalam situasi Fail-Safe, sehingga harus aman dalam situasi darurat seperti bencana kebakaran.

Jika membutuhkan EM Lock untuk meningkat keamaan bangunan, kalian bisa langsung menghubungi Lumbatech. Tidak hanya produknya saja, namun kami juga menyediakan jasa pelayanan instlasinya.

Jumat, 23 Juli 2021

Kamu Lupa Pin Digital Lock?



Kunci pintu digital / digital door lock adalah suatu sistem pengamanan rumah atau bangunan lainnya dengan menggunakan teknologi digital. Digital door lock ini sendiri menawarkan banyak sekali fitur canggih contohnya akses fingerprint, pin number, RFID card, menchanical key dan bisa juga melalui aplikasi. Lantas apa yang harus kita lakukan ketika kita lupa pin digital lock? Simak penjelasan berikut ya.

1. Pilih Digital Lock Yang Menyediakan Banyak Pilihan Autentifikasi  

Jika kamu termasuk orang yang sering lupa PIN, sebaiknya pilihlah tipe digital lock yang memiliki pilihan autentifikasi lainnya seperti Fingerprint atau Kartu RFID. Dengan adanya fitur fingerprint kalian bisa mendaftarkan sidik jari. Hal ini bisa menjadi alternatif ketika kamu lupa PIN digital lock.

Bagi yang memiliki digital lock dengan fitur RFID Card kalian dapat mendaftarkan beberapa kartu sekaligus. Lalu kalian bisa menyimpan kartu cadangannya di tempat lain.

2. Pilihlah Yang Menyediakan Kunci Manual

Beberapa tipe digital lock juga menyediakan kunci manual. Mungkin hal ini bisa menjadi pertimbangan kamu ketika hendak membeli digital lock. Sehingga jika suatu saat kamu lupa pin Digital Lock, kamu masih bisa mengakses pintu menggunakan kunci manual.

3. Pilih Digital Lock Yang Menyediakan Aplikasi Pintar

Ada digital lock yang sudah menyediakan aplikasi pintar untuk membuka pintu dan mengganti PIN. Tentunya ini akan mempermudah kamu dalam mengakses pintu dan tidak perlu khawatir lagi jika lupa pin.

Nah, setelah ini sahabat Lumba tidak perlu khawatir lagi jika lupa pin digital lock. Untuk memilih tipe digital lock yang menyediakan berbagai fitur kamu bisa mengunjungi website Lumbatech.

Kamis, 22 Juli 2021

Tanda Baterai Kunci Pintu Digital Kamu Habis


 

Kunci pintu digital/digital door lock memiliki batas waktu pemakaian tergantung dari seberapa sering kita mengakses pintu tiap harinya. Digital lock yang bagus didesain untuk hemat daya. Jika pemakaian 10 kali buka pintu, idealnya baterai bertahan 8 - 12 bulan.

Gunakan baterai berdaya tahan tinggi atau setara alkaline. Tidak disarankan menggunakan baterai yang dapat discharge atau diisi ulang karena baterai tipe ini memiliki karakter penurunan daya yang lebih cepat dan beresiko mengganggu komponen digital lock.

Jika baterai hampir habis, maka digital lock akan memberikan peringatan sekitar 2 minggu sebelum bener-benar habis sehingga kalian tidak perlu mengecek kapasitas baterai setiap saat. Peringatan akan terus berbunyi saat membuka pintu atau dalam keadaan standby.

Jika baterai benar-benar habis, gunakan opsi emergency yang disediakan yaitu menggunakan kunci manual atau tempelkan baterai kotak 9V di terminal yang disediakan.

Nah, Sahabat Lumba, sudah tahu kan apa tanda-tanda jika baterai digital lock kamu mau habis. Semoga informasi ini dapat membantu kalian ya. Jika ingin mendapatkan digital lock yang berkualitas kalian bisa langsung menghubungi Lumbatech.

Mengenal Robot Vacuum Cleaner Yang Viral


Belakangan ini tengah viral robot vacuum cleaner atau penyedot debu otomatis yang bisa berjalan sendiri menyusuri ruangan untuk mebersihkan debu. Dengan ukurannya yang tergolong kecil dan kemampuannya membersihkan debu hanya dengan menekan tombol saja membuat alat ini diminati banyak orang.

Namun sebelum kamu membeli robot vacuum cleaner, ada baiknya mengetahui terlebih dahulu kelebihan dan kekurangannya. Dengan begitu kamu dapat mempertimbangkan Kembali apakah sudah perlu untuk membeli robot vacuum cleaner atau belum.

Kelebihan Robot Vacuum Cleanner

1. Mudah Digunakan

Robot vacuum cleaner ini dapat bekerja sendiri. Kamu hanya perlu memberikan perintah diawalnya saja lalu robot vacuum cleaner ini akan bekerja secara otomatis sesuai dengan perintah atau jadwal yang sudah kamu atur sebelumnya.

2. Bentuknya Ringkas

Kebanyakan robot vacuum cleaner memiliki bentuk yang ringkas, rata-rata bentuknya seperti piringan tebal. Jadi robot dapat masuk ke bawah perabotan dengan mudah, terlebih lagi untuk membersihkan sudut-sudut ruangan. Bentuk sisinya yang melingkar memudahkannya untuk melewati kaki-kaki meja atau kursi dengan efektif. Bodinya pun memiliki pelindung ala bamper, sehingga tak masalah ketika tak sengaja membentur dinding.

3. Pintar

Sebagai informasi, teknologi yang digunakan oleh robot vacuum cleaner ini mirip seperti robot penyapu ranjau darat yang digunakan militer. Oleh karena itu jangan kaget jika sebuah robot vacuum cleaner dapat berbagi sensor untuk mendeteksi kotoran, ketinggian, jalur, lokasi docking station (untuk keperluan mengisi batrei), rintangan, sisa baterai, dan lainnya.

4. Awet

Karena dibekali dengan berbagai sensor pintar, maka robot vacuum cleaner tentunya diproduksi dengan kualitas tinggi, terutama suku cadangnya. Selain itu garansi pasti diberikan oleh pihak distributor sehingga kamu tidak perlu khawatir jika terdapar kerusakan.

Kekurangan Robot Vacuum Cleaner

1. Tidak Dapat Membersihkan Permukaan Yang Miring

Robot vacuum cleaner dibekali dengan roda penggerak untuk berjalan mengelilingi ruangan. Jika robot menemui permukaan yang miring lebih dari 30 derajat, kemungkinan besar dia tidak dapat menanjak. Misal seluruh permukaan lantai kamu datar atau tidak lebih dari 30 derajat, maka aman-aman saja.

2. Tidak Dapat Bekerja Diruangan Yang Gelap Total

Robot vacuum cleaner mengandalkan kamera untuk memetakan ruangan sehingga ia dapat membersihkan seluruh lantai dengan maksimal tanpa meninggalkan kotoran sedikit pun. Jika ruangan gelap total, maka kamera sulit untuk memetakan.

3. Hanya Cocok Untuk Lingkup Perumahan

Jika kamu berharap robot vacuum cleaner untuk membersihkan ruangan dalam skala besar, maka tidak tepat. Katakanlah kamu ingin robot penghisap debu ini membersihkan Gudang dengan luas 20x40 meter. Sebelum ia selesai membersihkan separuh Gudang, dipastikan Kembali ke docking station untuk melakukan pengisian baterai.

Lumbatech menjual robot vacuum cleaner berkualitas dengan model dan harga yang bervariasi, dapat disesuaikan dengan kebutuhan mu. Kunjungi website resmi kami disini

Manfaat Dari Smart Home Dalam Keseharian

 


Saat ini teknologi berkembang sangat pesat di segala bidang termasuk bidang properti yang ditandai dengan munculnya smart home system. Banyaknya manfaat smart home system ini membuatnya banyak diminati masyarakat. Apa saja manfaatnya? Simak penjelasan berikut ini.

1. Kegiatan Di Rumah Menjadi Praktis

Dengan menggunakan fitur Smart Home kamu akan diberi kemudahan dalam mengakses fitur-fitur Smart Home hanya dengan menggunakan Smartphone pribadi kamu,  contohnya kamu bisa mengakses lampu rumah dan membuka pintu rumah dari Smartphone atau juga bisa mengakses cctv rumah dari Smartphone dan masih banyak lagi.

2. Menjamin Keamanan

Dengan adanya teknologi smart home keamanan rumah ataupun apartement akan terjamin, jadi kita tidak perlu risih maupun gelisah saat kita ada di rumah maupun tidak ada dirumah. Smart home umumnya dilengkapi dengan hak akses pada pintu untuk masuk ke dalam tempat tinggal, misalnya sidik jari, pendeteksi retina, password ataupun RFID. Selain itu semakin kondusif bila dilengkapi dengan kamera cctv online dan juga alarm yang akan terpicu jika keamanan ditembus.

3. Ramah Lingkungan dan Energi

Fitur penting dan utama yang muncul dari Smart Home ini merupakan perlindungan sumber daya yang terbatas di bumi. Semakin banyak orang menjadi sadar akan kemampuan menciptakan rumah mereka benar-benar cerdas dan juga ramah lingkungan (hijau) dengan memanfaatkan pengendali tempat tinggal yang terintegrasi dengan dan juga semua sub-sistem tempat tinggal untuk meningkatkan penghematan dengan mengendalikan pencahayaan, penutup jendela, HVAC, irigasi dan juga dengan memantau penggunaan.

4. Peningkatan Kualitas Hidup

Intalasi smart home hingga saat ini memang tergolong tidak murah. Namun malah hal inilah yang membuat smart home menjadi barang mewah. Sehingga bisa meningkatkan gaya hidup pemiliknya. Peningkatan kualitas hidup juga bisa diraih dengan suasana hati yang gembira. Pemilik rumah yang menyukai musik, mungkin akan senang rumahnya selalu diiringi dengan lagu. Smart home dapat membuat speaker rumah dapat distel otomatis hanya dari smartphone. Pemilik rumah lebih leluasa menikmati lagu bahkan sambil berbaring. 

Itu tadi beberapa manfaat teknologi smart home yang dapat kamu nikmati. Ingin segera mencoba teknologi ini? Yuk langsung saja hubungi Lumbatech


Rabu, 21 Juli 2021

Kelemahan dan Kelebihan Smart Digital Lock

Kelemahan dan Kelebihan Smart Digital Door Lock


Halo sahabat Lumba

Lumbatech menjual Digital Door Lock dengan berbagai tipe, harga bersahabat dan yang pasti produknya berkualitas. Buat yang belum tau apa aitu digital door lock dan apa saja kelebihan serta kekurangannya, kalian bisa simak penjelasannya di bawah ini.

Digital door lock adalah kunci pintu yang dapat digunakan untuk menciptakan suatu sistem pengaman yang praktis dan efisien pada rumah maupun bangunan lainnya. Sistem pengamanan ini tidak hanya sekedar praktis namun dengan kualitas keamanan yang juga maksimal.

Sebelum kamu memasang digital door lock, alangkah lebih baik ketahuilah kelebihan dan kelemahan dari perangkat digital door lock sebagai berikut :

Kelebihan Digital Door Lock

1. Tersedia Beragam Cara Buka Pintu

Digital door lock menyediakan berbagai fitur canggih untuk membuka pintu. Dengan digital door lock kita bisa membuka pintu dengan berbagai cara seperti menguunakan PIN, Sidak Jari, Kartu RFID, dan bisa juga membuka pintu melalui aplikasi.

2. Tidak Perlu Khawatir Kehilangan Kunci

Pernahkah mengalami kejadian kunci tertinggal di tempat lain atau bahkan parahnya lagi sampai hilang? Dengan menggunakan digital door lock , maka hal itu tak akan pernah terjadi lagi pada Anda. Hal ini karena kunci pintu berada di jemari tangan Anda. Tinggal memindai sidik jari atau menekan kode PIN.

3. Tidak Perlu Khawatir Lupa Mengunci Pintu

Buat kamu yang sering lupa mengunci pintu, kini tidak perlu cemas lagi karena beberapa tipe digital door lock ada yang menyediakan fitur automatic lock atau pintu akan tertkunci secara otomatis.

4. Ada Sistem Alarm

Dengan menggunakan digital door lock keamanan tempat tinggal mu lebih terjamin. Hal ini dikarena digital door lock memiliki fitur keaman super canggih seperti alarm kebakaran, alarm anti-hacking, alarm anti-prank dan terdapat pula alarm status baterai.

5. Memperindah Tampilan Rumah

Desainnya yang modern, minimalis dan elegan dengan memasangnya pada daun pintu akan menambah nilai estetika rumah Anda. Kunci digital bisa digunakan pada berbagai material daun pintu mulai dari kayu, aluminium, baja bahkan pintu kaca. Tidak perlu khawatir untuk pemasangannya karena digital door lock tidak akan merusak daun pintu.

Kelemahan Digital Door Lock

1. Adaptasi Teknologi Canggih

Digital Door Lock mengaplikasikan teknologi canggih dan penggunaan peralatan canggih seperti ini tidak selalu mudah bagi semua orang. Jadi pertimbangkan mengenai penggunaan digital lock di rumah sebelum memutuskan pemasangannya.

Diskusikannya dengan seluruh anggota keluarga. Terutama jika terdapat anggota keluarga yang sudah cukup tua. Sebenarnya tidak sulit untuk mempelajari penggunaan smart lock, hanya saja tidak semua orang mau mempelajarinya.

2. Harganya Relatif Mahal

Harga kunci pintu smart lock jauh lebih mahal dibanding dengan harga kunci pintu konvensional. Harga kunci pintu ini mencapai jutaan rupiah. Semakin canggih fitur yang diberikan digital lock, harganya juga akan semakin mahal.

3. Pemasangan Harus Dilakukan Oleh Tenaga Ahli

Untuk pemasangannya juga sebaiknya dilakukan oleh profesional, karna kesalahan pemasangan bisa mengakibatkan tidak berfungsinya alat ini. Pemasangan ini juga tentu memerlukan biaya tambahan yang perlu kamu pertimbangkan sebelum memutuskan menggunakan digital door lock.

Demikianlah kelebihan dan kekurangan dari digital door lock yang perlu kamu ketahui. Hubungi Lumbatech dan temukan digital door lock berkualitas untuk memberikan keamanan dan kenyamanan rumah kamu. 

Cek Produk Smart Digital Lock
Klik disini ya Website Resmi Lumbatech yuk